Banyak para ahli dan ilmuan terkemuka mengartikan makna kepemimpinan secara berbeda-beda, bahkan banyak sekali sekolah-sekolah muncul yang membahas banyak tentang kepemimpinan. Saya sangat mempercayai bahwa kita semua adalah pemimpin, dalam keluarga, gereja, sekolah, pekerjaan/ bisnis dan sebagainya, minimal kita memimpin diri kita sendiri untuk meraih cita-cita.
Berbicara tentang kepemimpinan, hanya satu kata yang dapat mewakilinya yaitu MOVE PEOPLE FROM HERE TO THERE (memindahkan orang dari sini menuju ke sana), kepemimpinan selalu berhubungan dengan visi, visi yang membawa orang berpindah dari satu titik menuju titik lain yang lebih baik. Karena itu, kepemimpinan dikatakan berhenti dan mati ketika kehilangan visi.
Musa, adalah seorang contoh pemimpin besar yang memiliki visi yang kuat. Visi yang diperolehnya dari Tuhan dengan cara yang ajaib, membawanya untuk mencapai sebuah perubahan besar. Dari Mesir melanjutkan perjalanan menuju padang gurun dan akhirnya masuk ke Tanah Perjanjian. Proses memindahkan suatu bangsa yang besar dari Mesir menuju Tanah Perjanjian, merupakan satu makna dari kepemimpinan.
Masalah kedua yang dihadapi ketika kita memindahkan orang dari satu titik ke titik yang lain ialah kenyamanan, banyak orang yang merasa nyaman di titik pertama sebelum mereka berpindah ketitik berikutnya, apa yang harus kita lakukan? Pertama, ceritakan apa yang akan terjadi jika kita terus berada di satu titik nyaman dan kedua, ceritakan apa yang akan didapatkan ketika kita berada di titik berikutnya yang kita tuju. Musa melakukan itu, dia mengatakan kepada bangsa Israel betapa berlimpahnya negeri yang dijanjikan Tuhan dengan susu dan madu. Sekarang keputusan ada ditangan Anda, siapkah kita memimpin mulai saat ini? Bagaimana dengan Anda?
Oleh:
MUSA HENDRI SETIAWAN
(Motivator GILA pertama di Indonesia, Writter, Speaker, dan Founder of SIMPLE TRAINING)
MOBILE: 08175064751
BBBM PIN: 234FA105
EMAIL: ths_oke@yahoo.com
FACEBOOK: Musa Hendri Setiawan
TWITTER: timotiushendri
OFFICE: Jl. Taman Camelia III no 21, Tropodo, Sidoarjo, JAWA TIMUR
Tidak ada komentar:
Posting Komentar